Kini di era MEA 2015 war for talent antar organisasi telah menjadi kenyataan di depan mata kita. Kebutuhan unit kerja, organisasi dan kepesatan peningkatan perusahaan tidak diiringi ketersediaan penawaran profesional yang sepadan. Hal ini mengakibatkan perang talenta memanas hingga ke level tertinggi. Persaingan perekrutan dan pembajakan talenta profesional bahkan menghadirkan praktik perang talenta di luar batas logika akal sehat. The demands for talent for exceeds supply. Manajemen talenta, tak pelak merupakan salah satu isu prioritas yang paling membuat pusing para eksekutif puncak dewasa ini

Minggu, 01 Februari 2015

Tanyakan 6 Pertanyaan Ini Pada Diri Anda Sendiri

Cerdas dan sukses adalah dua hal yang diinginkan setiap orang, apalagi seorang pemimpin. Mereka kerap kali bertanya pada diri mereka sendiri bagaimana caranya untuk tetap selalu memiliki ide cemerlang setiap harinya. Jika Anda adalah seorang pemimpin perusahaan, atau sedang memulai usaha, ataupun sedang memimpin suatu tim, tanyakan beberapa pertanyaan ini pada diri Anda setiap harinya untuk mengembangkan kemampuan leadership Anda agar lebih baik lagi:

1. Apakah saya mencapai target saya hari ini?
Pemimpin yang sukses tahu betul betapa pentingnya tujuan yang diturunkan dari visi jangka panjang, lalu visi jangka pendek. Fokus pada apa yang menjadi tujuan Anda dapat membantu Anda untuk mengatur apa yang perlu Anda lakukan.


2. Kebiasaan buruk apa yang harus saya hentikan?
Setiap orang tanpa ia sadari pasti memiliki kebiasaan buruk. Hal ini secara perlahan dapat merusak kredibilitas dan bisnis Anda. Cobalah untuk menghentikan kebiasaan buruk tersebut dan ubahlah dengan kebiasaan lain yang lebih bermanfaat.

3. Apa yang memotivasi saya hari ini?
Motivasi merupakan suatu hal yang terus mendorong Anda untuk tetap maju. Ini merupakan dorongan dari dalam diri Anda untuk mencapai, memproduksi dan mengembangkan diri Anda. Perlu Anda perhatikan apa yang sebenarnya menjadi motivasi Anda untuk bekerja pada hari ini. Dengan hal ini Anda akan lebih fokus dan bersemangat untuk menyelesaikan tanggung jawab Anda.

4. Sudahkah saya menjadi seseorang yang saya inginkan?
Tidak semua orang lahir dengan memiliki kualitas yang baik. Adakalanya kualitas harus dikembangkan berdasarkan pengalaman, kegagalan dan kemenangan. Aturlah rasa tanggung jawab dan respon Anda untuk mengembangkan karakter diri yang Anda inginkan.

5. Kesalahan apa yang saya buat hari ini dan pelajaran apa yang dapat saya ambil?
Semua orang pasti mengalami kegagalan dan melakukan kesalahan, namun semuanya bergantung pada Anda dalam melihat perbedaannya. Anda bisa memilih untuk melihat kegagalan sebagai kekurangan Anda atau melihatnya sebagai pengalaman belajar yang tidak terlupakan.

6. Apa yang saya syukuri hari ini?
Akan selalu ada hari bak dan buruk, bad luck ataupun good luck. Untuk melalui itu semua, mensyukuri apa yang Anda dapatkan adalah cara bijak untuk menghadapinya. Hal ini menentukan apa yang menjadi penting bagi diri Anda. Sehingga membuat Anda tetap tenang dan fokus pada apa yang Anda anggap penting.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar